Cara Rasulullah Berpuasa – Salah satu bulan yang cukup istimewa untuk umat islam jika dibandingkan dengan bulan lainnya adalah bulan Ramadhan. Pada saat bulan ramadhan tiba seluruh umat muslim ini diwajibkan untuk menjalankan ibadah puasa dengan niat yang tulus untuk beribadah kepada Allah SWT.
Sebagai umat islam yang baik kita ini harus patuh dan selalu meneladani perilaku Nabi Muhammad SAW termasuk cara beliau dalam menjalankan ibada puasa. Seperti yang dikatakan oleh Abu Abdirrahman bin Umar bin Khatthab radhiyallahu ‘anhuma :
“Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, “Islam didirikan di atas lima perkara: Bersaksi bahwa tidak ada Ilah selain Allah, dan sesungguhnya Muhammad itu adalah utusan Allah; Mendirikan Shalat; Mengeluarkan Zakat; Puasa di bulan Ramadhan; Menunaikan haji ke Ka’bah,” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).
Lalu bagaimana cara Rasulullah berpuasa saat bulan ramadhan tiba? yuk kita simak ulasannya disini!
Cara Rasulullah Berpuasa Saat Ramadhan Tiba
1. Segera buka puasa jika sudah waktunya
Rasulullah SAW mengajarkan kepada seluruh umatnya untuk segera buka puasa jika waktunya sudah tiba. Seperti yang ada di dalam hadist riwayat HR. Al-Bukhari, Rasulullah SAW bersabda:
“Manusia akan sentiasa berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka,” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).
Jadi jika waktu buka sudah tiba segeralah berbuka, karena jika Anda melakukan hal ini Anda bisa mendapatkan banyak kelebihan.
2. Mengakhirkan Saur
Seperti yang dikatakan oleh Zaid bin Tsabit:
“Kami pernah makan sahur bersama Rasulullah SAW. Kemudian kami melaksanakan shalat. Kemudian saya bertanya: ‘Berapa lamakah waktu antara keduanya (antara makan sahur dengan salat)?’ Rasulullah menjawab, ‘Selama bacaan lima puluh ayat’,” (HR. Shahih).
50 ayat ini merupaka perumpamaan, waktu yang sebenarnya sekitar 5 menit, jadi sebaiknya Anda berhenti makan dan minum saat saur dalam selang waktu 5 menit sebelum melaksanakan sholat subuh.
3. Mengkonsumsi madu dan kurma saat buka puasa dan sahur
“Apabila seseorang di antara kamu berbuka, hendaknya ia berbuka dengan kurma, jika tidak mendapatkannya, hendaknya ia berbuka dengan air karena air itu suci,” (HR. Imam Lima).
Saat waktunya sahur dan berbukan sebaiknya Anda makan 3 butir kurma dan 2 sendok makan madu pada saat buka puasa untuk takjil. Hal tersebut memiliki manfaat yang sangat baik untuk tubuh.
Kandungan kalori yang cukup tinggi pada kurma bisa memberikan Anda energi yang cukup untuk melakukan berbagai aktifitas saat Anda berpuasa.
4. Memaca Al Quran
Seperti yang dikatakan oleh Imam Az-Zuhri “Apabila datang Ramadan, maka kegiatan utama kita selain berpuasa adalah membaca Al-Qur’an”
Pada saat membaca Al Quran sebaiknya baca dengan tajwid yang benar, kemudian pahami sambil diamalkan seluruh isinya. Jika begitu, InsyaAllah Anda bisa mendapat pahala yang banyak.
Seperti yang kita tahu jika bulan ramadhan ini menjadi bulan yang penuh dengan berkah. di bulan Ramadhan juga pertama kali Al Quran diturunkan. Rasulullah sendiri lebih sering membaca Al Quran dibulan ramadhan jika dibandingkan dengan bulan lainnya.
Dengan rajin membaca Al Quran Anda juga bisa mendapatkan banyak pelajaran untuk menjalani kehidupan di dunia.
5. Olahraga
“Jika salah seorang di antara kamu berpuasa, maka hendaklah pada pagi harinya ia dalam keadaan berharum-haruman serta rambut yang tersisir rapi,” (HR. Bukhari).
Walaupun sedang menjalani puasa, olahraga ini sebaiknya jangan Anda tinggalkan. Jika melakukan olahraga hal ini bisa membantu kondisi kesehatan Anda menjadi lebih fit.
Saat sedang puasa Anda masih bisa melakukan olahraga tapi jangan lupan untuk mengurangi intansitasnya. Walaupun saat olahraga Anda akan merasa lelah dan kehilangan banyak keringat, tapi saat Anda mandi maka tubuh Anda akan langsung terasa segar.
6. Memberikan makan untuk buka puasa
“Barang siapa yang memberikan makanan berbuka kepada orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi sedikit pun pahala orang yang berpuasa itu,” (Shohih Nasa’i dan Tirmidzi).
Dibulan Ramadhan ini bisa Anda manfaatkan untuk berbuat banyak kebaikan, misalnya dengan memberi makanan untuk tetangga Anda saat buka puasa.
Selain itu Anda bisa juga memberikan makan untuk anak yatim dan orang yang tidak mampu. Jika melakukan amalan ini Anda bisa memberikan kebahagiaan untuk orang lain dan bisa menjadi amalan untuk diri Anda.